JAKARTA, CITRAINDONESIA.COM- Sulit meramalkan siapa jagonya di laga Timnas PSSI vs Bahrain, di di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Selasa (6/9/2011) malam ini. Bola itu bundar Bung!!
Laga bergengsi ini rencananya akan ditonton langusng oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, untuk memberikan dukungan moral bagi pemain timnas.
Namun hingga sore ini kedua belah pihak tampaknya tidak mau sesumbar. Meski Indonesia sekalipun sebagai tuan rumah dalam arena bergengsi itu.
Cuma yang agak menyegarkan bahwa striker Persipura Jayapura Boaz Solossa yang sudah bergabung dengan kawan- kawannya di timnas berjanji tampil maksimal malam ini.
Topskor Liga Indonesia musim lalu itu bersedia membuat perjanjian secara tertulis untuk membuktikan ucapannya. “Itu sebagai komitmennya kepada timnas,” kata Benhard Limbong, Penanggungjawab Timnas Indonesia, dilansir supersoccer.
Karena itu Benhard meminta semua pihak untuk tak mempersoalkan lagi sikap Boaz yang meninggalkan pelatnas beberapa waktu lalu.
Menurut Benhard, Boaz meninggalkan pelatnas karena istrinya tengah hamil tua di Sorong, Papua. Saat ini, lanjut dia, istri Boaz sudah diboyong ke Jakarta, sehingga penyerang lincah itu bisa fokus menjalankan tugasnya sebagai ujung tombak Tim Merah Putih.
“Dia benar-benar ada urusan keluarga dan sekarang sudah selesai. Dia berjanji tidak akan membuat hal yang sama lagi di masa yang akan datang,” tandas Benhard.
Kehadiran Boaz diharapkan bisa mempertajam serangan Indonesia. Boaz bisa dipastikan tampil sebagai pemain utama yang akan diturunkan pelatih Wim Rijsberger. Kekuatan Indonesia kian kokoh, menyusul bergabungnya dua bintang lain, yakni M Nasuha dan Ahmad Bustomi.
Saat lawan Iran, Nasuha tak bisa tampil lantaran akumulasi kartu kuning. Sedangkan Bustomi sakit radang tenggorokan. (ling)